Rumah berfungsi sebagai tempat berlindung dari panas, dingin dan hujan. Siapa yang tidak menginginkan rumah yang nyaman yang didesain sesuai selera ?.
Dengan bertambahnya jumlah anggota keluarga bertambah juga aktifitas keluarga, jika jumlah ruang sudah tidak mampu memenuhi kebutuhan tersebut, sudah waktunya perlu penambahan ruangan, yaitu perlu adanya renovasi rumah. Memang kondisi demikian, yaitu merenovasi rumah akibat kurangnya jumlah ruang untuk menampung aktifitas anggota keluarga dapat diminimalkan atau bahkan dapat dihindari, jika. Jika pada awal proses pembangunan benar-benar didesain dengan perencanaan matang, termasuk kemungkinan-kemungkinan perkembangan dimasa yang akan datang.
Ada beberapa hal penting yang perlu mendapat perhatian dalam merencanakan pembangunan rumah, baik membangun rumah baru maupun merenovasi rumah :
Estetika Rumah yang nyaman dilihat, baik oleh pemiliknya maupun orang lain yang melihatnya harus memiliki keindahan dalam bentuk
Ekonomis Bentuk dan ukuran struktur bangunan sangat berpengaruh terhadap besarnya biaya pembangunan. Untuk itu diperlukan perhitungan yang benar dan akurat terhadap struktur bangunan
Fungsi Dalam pengaturan organisasi ruang dalam sebuah rumah, baik bentuk, ukuran maupun peletakannya harus disesuaikan dengan fungsinya masing-masing
Struktur Dengan perhitungan struktur bangunan yang benar dan akurat akan memberikan rasa nyaman bagi pemilik/penghuni rumah
Dari uraian diatas dapat Kita simpulkan, bahwa dalam membangun rumah membutuhkan perencanaan baik & matang, lalu . . .
Bagaimana memulai pembangunan rumah yang baik ?
Berikut beberapa langkah awal yang baik yang perlu mendapat perhatian ketika Kita akan membangun rumah :
1. Diskusikan dengan keluarga mengenai rencana Anda membangun rumah
Hal ini perlu untuk mendapat dukungan dan menyatukan keinginan bersama sebagai dasar dalam perencanaan desain rumah Anda, sehingga akan meminimalkan kemungkinan terjadinya perubahan pada fisik bangunan, baik selama proses pembangun maupun saat pembangunan selesai.
2. Hubungi jasa arsitek rumah
Sampaikan rencana Anda, karena arsitek lebih menguasai bagaimana membangun rumah yang sehat dan nyaman. Arsitek akan mengaplikasikan semua rencana anda dalam bentuk gambar desain yang akan menjadi pedoman pelaksanaan pembangunan rumah Anda
3. Survey harga bahan bangunan yang Anda perlukan
Walaupun arsitek yang Anda percaya yang akan membuatkan rincian biaya pembangunan rumah Anda, ada baiknya Anda juga mengetahui perkembangan harga material yang diperlukan
4. Mengurus IMB
Izin Mendirikan Bangunan [IMB] mutlak diperlukan sebagai prasyarat bagi siapa saja yang melakukan aktifitas pembangunan rumah tinggal
Demikan artikel singkat kali ini, semoga dapat menambah wawasan anda dan semoga bermanfaat.